Tuesday 29 January 2008

Mendownload Video YouTube



Youtube merupakan sebuah fenomena baru dalam dunia internet dimana web berbagi video ini menjadi sangat bermanfaat,saya yang kelahiran tahun 1977 sepertinya agak asing dengan sosok Bung Karno,tapi di Youtube saya dapat melihat sosok Bung Karno membawakan pidato dengan berapi-api. Dan kita bisa dengan begitu mudahnya mendapatkan video musik dari Chrisye dan Iwan Fals. Ada satu sisi yang sangat membuat saya simpatik dengan Youtube, bahwa Youtube membatasi bagi para netter yang ingin mendownload video yang berbau pornograpi dengan pembatasan usia, walaupun ini agak kurang efektif karena dapat disiasati dengan merekayasa tahun kelahiran, tapi hal tersebut patut diacungi jempol. Namun dari sekian orang yang mengakses youtube masih sedikit orang yang tahu bagaimana cara mendownload file video tersebut. Kali ini saya akan membahas cara mendownload video di Youtube dengan Orbit Downloader

Sebelumnya saya informasikan bagi yang belum mengenal, Orbit Downloader merupakan download manager yang dapat digunakan untuk mendownload file-file dari internet untuk disimpan dalam komputer. Salah satu fitur yang diunggulkan oleh Orbit Downloader adalah kemudahan dalam mendownload video yang bisa disisipkan dalam halam website seperti YouTube, Google Video, Myspace, Metacafe, and Dailymotion, dan lainnya. Ya, cara-cara mendownload pun sudah dijelaskan secara gamblang dalam websitenya. Berikut saya mencontohkan untuk mendownload video pidato Bung Karno tentang NASAKOM :

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah mendownload dan menginstall Orbit Downloader. Setelah diinstall, pastikan bahwa fitur browser monitoring telah diaktifkan, khusunya untuk browser-browser yang biasa kita gunakan. Ini dapat dilakukan melalui menu Tools — Preferences.. dan pada bagian monitoring, pastikan untuk memberi tanda centang pada pilihan browser yang digunakan.






Setelah itu, ketika kita membuka browser dan mengakses YouTube, pada halaman video akan nampak tanda panah. Itulah tombol dari Orbit untuk memulai proses download video.



Klik pada tanda panah tersebut, selanjutnya Orbit Downloader akan menampilkan jendela informasi berikut:



Tunggu beberapa saat sampai muncul jendela berikut:



Pilih lokasi penyimpanan pada komputer, selanjutnya tekan tombol OK, dan proses download pun akan dimulai.



Format video yang didownload dari YouTube adalah FLV, dan untuk dapat memutar video tersebut dalam komputer, diperlukan FLV player, dan salah satunya sudah pula ditunjukkan oleh Orbit Downloader yang dapat didownload di sini.


Download Orbit Downloader

Download FLV Player

( Dafis Ahmad )

Monday 21 January 2008

DOWNLOAD PCMAV RC 24

Ternyata PCMAV RC 24 Kembali Hadir..!!!

Dikarenakan alasan teknis, terutama perpindahan total ke compiler jenis terbaru dan penulisan ulang kode pada komponen inti, maka diharapkan di kuartal II tahun 2008 nanti seri 2.x dapat dirilis resmi menggantikan seri 1.x.

Selain memperbaharui PCMAV 1.0 RCxx menuju versi 1.0 Final Release, saat ini PCMAV juga sedang mempersiapkan PCMAV 2.0 generasi terbaru.

PCMAV 2.0 akan ditambahkan beberapa fitur baru (yang juga merupakan hasil dari polling sebelumnya), beberapa yang major di antaranya:
Pengintegrasian interface Cleaner dan RTP dalam modul utama PCMAV.
All new GUI “Lookie”, nama antarmuka terbaru untuk seri 2.x yang akan tampil lebih menarik, lebih informatif, lebih mudah dioperasikan dan, tentu saja, lebih menyenangkan.
All new Core Engine. Menghasilkan performa pendeteksian tercepat dan terakurat!
Fasilitas karantina dan pengiriman sampel virus.
Auto-update database virus terbaru PCMAV.
Auto-update database virus ClamAV MAIN.CVD dan DAILY.CVD.
Penggunaan engine ClamAV seri 0.9x generasi terbaru, untuk menggantikan engine ClamAV seri 0.8x yang telah digunakan di generasi PCMAV 1.0 RCxx. Dengan seri 0.9x ini lebih dari 115.000 malware dapat terdeteksi, termasuk phishing email. Selain itu, performa kecepatan pemeriksaan file pun lebih baik dibanding seri 0.8x.(www.virusindonesia.com)


Divshare :

DOWNLOAD PCMAV RC24

4Shared :

DOWNLOAD PCMAV RC24

MegaUpload (Gunakan Browser Internet Explorer atau Mozilla ) :

DOWNLOAD PCMAV RC24

Wednesday 16 January 2008

Cara Membuka Phone Lock/Security Code Nokia



Artikel ini untuk menjawab pertanyaan saudara Fachry di kolom Shoutbox dan juga komunitas auto computer yang belum mengetahui cara membuka phone lock nokia.

Jika Anda mengalami masalah “Phone lock”, maka tidak perlu panik, karena ada beberapa langkah awal yang dapat dilakukan untuk mengatasinya yaitu dengan cara:

Masukkan kode standar yang biasa digunakan yaitu 12345, 1234, 0000. 000000 dan 000000000. Jika belum berhasil, coba lakukan dengan angka bebas. Anda gak perlu khawatir melakukan kesalahan memasukkan kode kecuali ada tampilan peringatan batas uji cobanya, dari pengalaman biasanya terdapat pada ponsel Siemens. Khusus untuk ponsel Samsung bisa dilakukan reset EEPROM langsung dengan memasukkan kode *2767*2878# dalam kondisi ponsel hidup tanpa menggunakan simcard. Jika belum berhasil juga maka Anda dapat membawanya ke service center untuk membuka Phone Lock. Umumnya langkah perbaikan dilakukan dengan cara software, melanjutkan pengenalan cara menggunakan UFS TORNADO maka edisi kali ini kita akan mencoba memberikan langkah-langkah perbaikan software untuk mengatasi masalah ponsel yang terkunci oleh kode password (Phone Lock)

Membuka Phone Lock Nokia
DCT-3 (3610, 2100, 8210, 8250, 3310, 3315 … 6090)
Hubungkan ponsel dengan UFS tornado pada PC
Pastikan ponsel sudah terkoneksi dengan baik klik menu ‘check’ pada tampilan tornado di PC.
Pilih DCT 3
Klik jenis ponsel yang akan di unlock.
Klik reset user lock 2x
Lalu klik full factory default 2x
Tunggu sampai OK
Klik disconnect

Membuka Phone Lock Nokia DCT-4
(8310, 3300, 3530, 3510, 7210, 3100…)
Hubungkan ponsel dengan UFS tornado
Pastikan ponsel sudah terkoneksi dengan baik
Pilih DCT 4
Klik ponsel yang akan di unlock
Klik reset user lock 2x
Lalu klik full factory default 2x
Tunggu sampai OK
Klik disconnect

Langkah-langkah inipun dapat Anda lakukan untuk melakukan perbaikan Phone Lockk untuk jenis ponsel WD2 (N-Gage, N-GageQD, 3650, 3660, 6600, 7610,…) dan BB5 (6630, 6680, N70, N90…(tabloid roaming)

atau ada cara kedua yang belum pernah saya praktekan :

Memang lebih mudah karena anda tidak perlu mempunyai hardware tornado+hwk yang kisaran harga saat ini diatas 1 juta,ada Aplikasi yang bisa buka PIN tanpa ngeflash HP,bagi pengunjung bisa mendapatkan aplikasi yang saya maksud disini http://www.esnips.com/doc/fbe83b25-b646-43d2-9fd9-92ed06b2e896/mcode caranya cukup mudah tinggal menginstallnya pada HP kita yang ber OS Symbian ( contoh : 6600, 6630, 7610, N70, dll yang sejenis ) dan memasukkan IMEI HP yang ke Unlock. Jika ada pertanyaan hubungi via YM aja yah. So selamat mencoba n semoga bermanfaat bagi kita semua.
(dafis 2008/file uploaded by jinhp)

Tuesday 8 January 2008

Link Download PCMAV RC23 Yang Baru


Setelah ribuan kali didownload oleh para netter,antivirus PCMAV RC23 yang saya upload di divshare dengan alamat http://www.divshare.com/download/3098557-47b ternyata hilang dan tidak bisa didownload lagi,dengan keterangan,
"Error
• File not found. Please check your download URL and try again. "



Hal ini baru saya ketahui kemarin sore tgl 7 jan pukul 18.15 WIB, dan saya sudah melaporkan hal ini kepada divshare,dengan mengirimkan email ke support@divshare.com, saya tidak tahu apakah hilangnya file saya ini bersifat permanen atau sementara, dan ini menjadi pelajaran buat saya, agar lain kali tidak membuat link download disatu tempat saja. karena file PCMAV ini sangat dibutuhkan bagi rekan-rekan yang sering terkena hantaman "virus lokal",berikut ini saya buatkan link download baru AntiVirus PCMAV RC23+Update Build4 di:


Divshare

Download PCMAV RC 23 + Update Build 4

Megaupload

Download PCMAV RC 23 + Update Build 4