Wednesday, 3 December 2008

Awas,Hati2 Membeli HP ZTE H520 Dual On GSM-CDMA !


Berikut ini adalah merupakan pengalaman pribadi saya,maksud hati ingin membuat efisiensi komunikasi dengan dua kartu sekaligus Flexi dan Mentari,karena selama ini saya membawa 3 buah HP dengan kartu Mentari Prabayar,Flexi Pascabayar,Esia Prabayar,alangkah repotnya kalau harus membawa 3 HP sekaligus,apalagi GSM mentari Saya menggunkan PDA merk O2…
Karena hal tersebut ketika melihat brosur kartu kredit BCA saya tertarik dengan ZTE H520 yang terbaru seri sebelumnya H500,yg harganya cukup ekonomis di bawah 1 juta-an,keinginan terus saya pendam karena ragu dengan merknya,tapi setelah keinginan saya tahan beberapa bulan, akhirnya saya telphone bagian merchandising BCA Card untuk memesan HP tersebut,akhirnya pada tanggal 21 Oktober 2008, sampailah HP tersebut di tangan saya

Tercantum alamat pengirim :

PT. Sky Mobile Indo
Alamat : Grand ITC Permata Hijau Ruko Diamond No.6
Jl.Arteri Raya Permata Hijau Jakarta Selatan 122210
Telp 021-53664412-14

Dengan penuh semangat saya langsung mencoba,tapi baru 2 jam mencoba saya langsung sangat-sangat kecewa karena saat saya membuka phone book langsung HANG dan harus cabut baterry dan muncul kode-kode dalam bahasa mesin yang saya tidak mengerti..langsung kode yang muncul saya foto untuk dokumentasi dan berjaga-jaga..beberapa saat kemudian sekitar jam 5 sore saya telphone customer service ZTE yaitu Visel ( PT.Visual Selaras Abadi)

Yang beralamat di Mangga Dua Square Blok H No.25 Jakarta Telp (021) 62311487 Fax(021)62311487

Telphone saya tersebut diterima oleh Mbak Nuri salah satu Custumer service disana,beliau mengatakan kalau ZTE H520 memang punya kelemahan kalau kartu telpon Lama ( Apa saya harus ganti nomer baru lagi??Kok HP punya kelemahan di Jual sih..kan kasian yang membeli...!! )





Kemudian keesokan harinya tgl 22 Oktober saya bawa ke service center dan harus ditinggal selama 3 hari,dengan job number VSLJKT00-08-22595, karena kesibukan saya baru ambil tgl 28 oktober 2008,baru 2 hari saya pakai masalah yang sama kembali terjadi saat phone book di copy dari kartu ke memory internal ..langsung hang..dan malah salah satu kartu offline..saya sangat kecewa..baru pada hari selasa tgl 4 November 2008 HP tersebut diantar kembali,kali ini oleh karyawan saya yg bernama Akay,sebelumnya saya telphone ke Visel untuk diganti saja mesin nya mereka menyetujui dengan masa 3 minggu untuk mengganti mesin dengan job number VSLJKT00-08-23582

Sambil menunggu dengan penuh harap, ingin segera mencoba HP yang baru 3 hari saya gunakan sejak membelinya. Akhirnya tgl 21 November HP tersebut sampai ditangan saya sekitar jam 7 malam,sambil makan malam saya coba..ternyata masalah yang sama terjadi lagi…

Dengan perasaan sangat-sangat kecewa..namun harus tetap bersabar…tgl 22 November saya telphone lagi Mbak Nuri sambil menanyakan apa yang dikerjakan terhadap HP saya kemarin,ternyata hanya di upgrade software lagi…padahal mereka menjanjikan akan mengganti mesin HP saya karena ini kejadian yang ke 2 kalinya,lalu Mbak Nuri menyarankan saya untuk menelphone teknisinya langsung 10 menit lagi…,10 menit kemudian saya telphone dan diterima dengan ramah oleh Mas Sukoco bagian teknisi,beliau mengatakan memang masalah ini sering terjadi jika memory phone book sudah hampir penuh dan beliau juga tidak tahu apa penyebabnya dan mas Sukoco berjanji akan mengganti mesin HP saya..lalu saya kirim kembali HP tersebut ke VISEL hari itu juga dengan job number VSLJKT00-08-24788,keesokan harinya saya ditelphone oleh bagian teknik yang lain Mas Ryan yang mengatakan HP saya akan segera diganti mesin tapi waktunya belum jelas kapan karena sedang menunggu spare part yang entah kapan sampainya ke tangan mereka, tulisan ini saya buat saya sambil menunggu dan harap-harap cemas….sebelum tulisan ini saya posting saya sudah menge-fax tulisan ini ke PT.SKY MOBIL INDO...sambil mempertanyakan apakah tidak ada kebijakan penggantian unit untuk HP yang dikirim dalam keadaan rusak.

Kalau seandainya nanti masalah HP ini masih mempunyai kendala yang sama …terpaksa saya akan memposting hal ini di suara pembaca media online nasional,bukan untuk menjatuhkan ZTE tapi untuk memperingatkan kepada para pembeli untuk lebih Berhati-hati membeli HP yang Gagal Produk atau Produk Cacat seperti ZTE H520,agar juga pihak BCA tidak lagi memasukan ZTE H520 dalam brosur nya.karena kasian ternyata bukan saya saja yang mengalami hal ini…mungkin sudah ratusan orang yg menjadi korban kekecewaan karena membeli ZTE H520 (dafis ahmad)