Saturday, 10 January 2009

ELKAV : Satu Lagi Anti Virus Lokal Yang Berkualitas


Tadi Pagi YM saya di add oleh BAMZ_ELKAV,yang ternyata adalah salah seorang pembuat antivirus lokal ELKAV Antivirus, memang kita sedikit asing dengan Nama Antivirus tersebut,saya sempat berfikir ini adalah antivirus baru,ternyata ELKAV sudah dikembangkan semenjak tahun 2006.



Dari Hasil saya Chatting dengan Bamz,ternyata signature virusnya sudah mencapai 7500(+antivirus luar)belum lagi ditambah lagi dengan heuristic nya maka lebih banyak lagi virus yang dapat dikenali.



ELKAV di buat dengan Menggunakan Bahasa C dengan Compiler Palles C,sehingga Engine ELKAV menjadi sangat Cepat,tapi menurut Bamz ELKAV mempunyai satu kekurangan..,yaitu Kurang PROMOSI..sehingga kurang dikenal oleh Masyarakat Indonesia.

Padahal setelah saya mencoba ELKAV ada kesan sangat mudah digunakan,proteksinya pun sudah lengkap mulai dari USB Protection,Explorer Protection dan Registry Protection yang dapat diatur fungsinya.



ELKAV Antivirus bisa berjalan dengan baik pada Platform Windows 2000, XP, atau Vista.
Apalagi dengan dukungan update Online dapat menjadikan ELKAV menjadi salah satu AntiVirus Lokal Andalan kita. Disamping itu masih ada beberapa fitur-fitur lain di dalam Antivirus ELKAV.

Mau Coba Antivirus ELKAV?

Silahkan Download di:

Download ELKAV Edition 2.0.0 Free Edition Beta

Baca Readme.txt untuk ketentuan penggunaan.

(Dafis Ahmad)